Jumat, 18 September 2020

Contoh Soal AKM Literasi #1

Bacalah cuplikan cerita berikut dengan cermat!

Seorang yang kikir menjual seluruh hartanya dan membeli segumpal emas. Dia lalu menguburnya di samping sebuah dinding tua. Si kikir itu mengunjungi simpanannya setiap hari. Seorang pencuri mengetahui dan megintai gerak-gerik si kikir. Setelah mengetahui lokasinya, si pencuri menggali dan mengambil emas si kikir. Saat si kikir berkunjung dia kaget karena melihat lubang di lokasi penyimpanan emasnya. Dia menangis dan meraung-raung karena emas miliknya dicuri. Salah seorang tetangganya melihat kejadian itu, kemudian berkata, “Berdoalah dan jangan bersedih. Ambillah segumpal batu, lalu letakkan di lubang itu. Bayangkan seolah-olah emas itu masih berada di sana. Bagimu hal itu akan sama saja karena sewaktu memiliki emas, kamu tidak menyentuhnya bahkan tak sedikit pun menggunakannya.” 


1. Tipe pertanyaan untuk mengukur kemampuan menemukan kembali informasi dari teks. 

Urutkan bagian cerita berikut agar sesuai dengan cerita tersebut! 

(1) Si kikir memutuskan menggunakan seluruh uangnya untuk membeli segumpal emas.

(2) Seseorang mencuri emas si kikir.

(3) Si kikir menggali lubang dan menyembunyikan hartanya di sana. 

(4) Tetangga si kikir menyuruhnya untuk menggantikan emas itu dengan sebuah batu.

Jawaban: 

...................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 


2. Tipe pertanyaan mengintegrasikan dan menginterpretasikan 

(Pembaca dituntut mengembangkan interpretasi dengan mengintegrasikan berbagai pengetahuan dan menghubungkan rincian cerita dengan ide utama.)

Pembicara 1: Tetangganya nakal juga. Mestinya dia memberi saran untuk menggantikan emas itu dengan sesuatu yang lebih berharga daripada batu.  

Pembicara 2: Tidak bisa. Batu itu penting perannya dalam cerita ini.  


Apa yang dikatakan pembicara 2 untuk mendukung pendapatnya? 

Jawaban: 

...................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 


3. Merefleksikan dan mengevaluasi isi bacaan 

Pembaca membuat hipotesis alasan perbuatan pelaku cerita dengan menggabungkan informasi sebelumnya dengan informasi pada bacaan serta informasi di luar teks. 

Mengapa si kikir mengubur emasnya? 

Jawaban: 

.......................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................


4. Tipe pertanyaan mengintegrasikan dan menginterpretasikan 

Pembaca dituntut membentuk pemahaman yang luas 

Apa pesan utama cerita ini? 

A. Jangan menyimpan kekayaan yang mudah dicuri. 

B. Mempercayai orang lain adalah suatu kesalahan. 

C. Tidak menggunakan apa yang dimiliki sama dengan tidak memilikinya. 

D. Jangan menangisi sesuatu yang tidak bisa diubah.  


Lanjut ke soal berikutnya: soal AKM literasi 2


0 komentar:

Posting Komentar